Ada sebebabnya seseorang masih belum beranjak dari tempat ia berdiri. Mungkin belum mampu menentukan langkah, mungkin masih nyaman dengan tempat yang ia singgah. Seharusnya mereka mengerti, namun kenapa beberapa orang malah sibuk menghakimi. Sibuk mengurusi rencana seseorang yang sedang merajut mimpi. Sibuk ikut memorakporandakan barisan-barisan tujuan.
Seharusnya mereka mengerti. Seharusnya mereka jangan protes, jangan memprotes. Dunia tidak berputar di sekitar kalian. Dia tau apa yang harus di lakukan. Dia tau kemana arah yang akan dia langkahkan. Belum tentu apa yang kalian anggap baik, menjadi hal yang baik buatnya. Hal terbaik itu tercipta dari rencana dan eksekusi yang matang. Mungkin itu yang sedang ia lakukan sekarang.
Nanti ada saatnya kalian di tanya. Mengenai hal-hal yang belum ia pahami. Meminta saran tentang hal-hal yang tidak ia mengerti.
Saat seperti itulah, kalian mengeluarkan ide-ide kalian. Saat itulah kalian membagi pengalaman-pengalaman kalian. Dia pasti bisa menjadi pendengar yang baik. Dia pasti akan menangkap semua yang kalian ceritakan.
dan begitulah. setiap orang punya jalan hidupnya masing-masing. Dia tahu kapan akan berjalan. Dia tau kapan harus menentukan pilihan.
Melangkah bukanlah hal yang susah, jika Kita tau mana yang akan kita arah. Manakala lelah, istirahatlah, merebahlah. Namun sekali-kali jangan katakan menyerah. Jika kau katakan. Maka kau akan kehilangan semua kesempatan.
====================
Salam damai
Salam aksara 😊
-Rahmad Arisandi
Comments
Post a Comment